Friday, February 15, 2019

SEKOLAH NE’GRI


SEKOLAH NE’GRI
Senang rasanya hatiku
Senyuman mulai menari di wajahku
Berbanggalah aku dengan diriku
Melihat hasil yang kubaca

Tak kubaca panjang lebar
Setiap kalimat yang bergantung di bawah
Berlari….berlari….berlari
Mungkin rasa lelah telah sukar menegurku

Emak….! Kau tahu?
Aku lolos di sekolah neg’ri
Lalu? Sahut emak
Tak disambutnya kalimat girangku

Sekolah Neg’ri?
Ingin tertawa aku mendengar kegiranganmu
Aku tak percaya kau senang digerogoti
Neg’ri katamu?
Kau senang berada di sana?
Murah? Hebat?
Skalian saja kau masuk swasta
Setidaknya mereka tak pernah menebarkan kebijakan
Dalam menjala uang

No comments:

Post a Comment

TRUMP MERAJUK, EROPA MEMBUJUK

  Presiden Amerika Serikat, Donald Trump baru saja mengeluarkan memorandum yang membuat banyak kepala negara geleng-geleng. Pada 7 Januari 2...